Valentino Rossi Masih Belum Puas dengan Penampilannya di Yamaha

ESENSINEWS.com - Kamis/29/11/2018
Valentino Rossi Masih Belum Puas dengan Penampilannya di Yamaha
 - ()

Esensinews.com – Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, masih belum puas dengan pembaruan yang dibawa Yamaha.

Setelah tampil bagus pada tes Valencia, Rossi mendapat hasil mengecewakan pada tes di Sirkuit Jerez, Spanyol, Rabu (28/11/2018).

Pemegang sembilan gelar juara dunia itu hanya mempu mengakhiri tes Jerez hari pertama di posisi ke-17.

Mengenai pilihan mesin yang akan digunakan pada musim depan, kali ini Valentino Rossi dan Maverick Vinales memiliki kesamaan.

Keduanya menginginkan mesin dengan lebih banyak pengereman mesin dan akselerasi yang lebih halus.

Mengenai hasil tes kemarin, Rossi menyebut jika hasil kemarin lebih baik daripada saat balapan karena berlangsung saat musim dingin.

“Menurut saya, itu lebih baik daripada balapan, tetapi itu juga karena suhu lebih dingin,” kata Rossi dikutip BolaSport.com dari Motorsport.

“Saat musim dingin di Jerez, semua meningkat dan kemudian di musim panas, Anda mengalami masalah,” katanya.

Meski demikian, Rossi menilai bahwa Yamaha masih tertinggal dari Ducati, Honda, dan Suzuki.

“Vinales melaju lebih cepat daripada saya, tetapi saya masih harus melihat datanya. Dalam hal apa pun tampaknya Ducati, Marc Marquez, dan Suzuki lebih baik. Kami lebih atau kurang seperti musim 2018,” tutur Rossi lagi.

“Yamaha harus memahami bahwa ini tidaklah cukup, jika kami melakukan balapan besok, kami akan finis kelima atau keenam,” katanya.

 

 

 

 

Sumber : Bola Sport


Warning: Undefined variable $post in /home/esensinews.com/public_html/wp-content/themes/kompasX/functions.php on line 101

Warning: Attempt to read property "ID" on null in /home/esensinews.com/public_html/wp-content/themes/kompasX/functions.php on line 101

Tinggalkan Komentar

Kolom

Mungkin Anda melewatkan ini

KPU Tetap Larang Mantan Koruptor maju Pileg

KPU Tetap Larang Mantan Koruptor maju Pileg

Hendra Sebut Pihak RSUD Kotamobagu Lalai Tangani Istrinya

Hendra Sebut Pihak RSUD Kotamobagu Lalai Tangani Istrinya

M Iqbal Gantikan Posisi Setyo Wasisto

M Iqbal Gantikan Posisi Setyo Wasisto

Presiden Jokowi Tegaskan Indonesia di Ambang Resesi Ekonomi

Presiden Jokowi Tegaskan Indonesia di Ambang Resesi Ekonomi

Valentino Rossi Nikmati Hasil Balapnya Hari Pertama MotoGP Qatar

Valentino Rossi Nikmati Hasil Balapnya Hari Pertama MotoGP Qatar

Tag

Baca Informasi Berita Aktual Dari Sumber terpercaya