Tingkatkan Pembangunan di Minahasa, Roy Roring Jalin Kerja Sama Sister City

ESENSINEWS.com - Kamis/18/10/2018
Tingkatkan Pembangunan di Minahasa, Roy Roring Jalin Kerja Sama Sister City
 - ()

Esensinews.com – Di sela-sela waktu keikutsertaan dalam kegiatan Konferensi Danau se-Dunia di Jepang, Bupati Minahasa Ir Royke Octavian Roring MSi memanfaatkan waktu luang dengan mejajaki kerja sama sister city dengan pihak-pihak berkompeten negara tersebut.

Roring sendiri mengunjungi Ministry of Foreign Affair of Japan (MOFA) atau Kantor Kementerian Luar Ngeri Jepang yang berlokasi di Kota Tokyo, Selasa (16/10/2018) kemarin.

Pada kesempatant tersebut, Bupati Roring bertemu dengan tokoh-tokoh pentig seperti Director Second Southeast Asia Division (Brunei, Indonesia,Malaysia, Filipina, Singapura dan Timor Leste) Mr Shingo Miyamoto, Deputy Director Mr Moyatsu Tanaka,Prof Dr Bambang Rudyanto dari WAKO University dan Hiromi Seto dari PCI di Jepang.

“Kami membahas mengenai Danau Tondano dan kerjasama Sister City. Menurut saya itu akan membawa dampak positif bagi daerah. Maka dari itu pemerintah berencana menjai kerja sama ini dengan harapan akan membantu fungsi pemerintah dalam membina masyarakat untuk turut serta secara aktif dalam pembangunan,” tandas Roring.

Ditambahkannya, kerjasama sister city merupakan persetujuan antara dua kota atau daerah, negara bagian atau prefektur yang memiliki satu atau lebih kemiripan karakteristik, dimana kedua daerah yang dimaksud ada di dua negara yang berbeda.

“Kemiripan yang dimaksud antara lain adalah budaya, latar belakang sejarah atau apabila dilihat dari segi geografis kedua daerah sama-sama sebagai sentra pertanian, pantai maupun daerah kepulauan. Kerjasama ini diarahkan untuk penyelenggaraan hubungan yang bermanfaat dan saling menguntungkan antara kedua daerah,” jelas Roring.

Dalam lawatannya kedepan ke Japang, Bupati Roring juga merencanakan pertemuan dengan warga Minahasa yang berada di Kota Oarai.

 

Editor : Jerry Palohoon


Warning: Undefined variable $post in /home/esensinews.com/public_html/wp-content/themes/kompasX/functions.php on line 101

Warning: Attempt to read property "ID" on null in /home/esensinews.com/public_html/wp-content/themes/kompasX/functions.php on line 101

Tinggalkan Komentar

Kolom

Mungkin Anda melewatkan ini

Kelompok Hak-hak Sipil AS Minta Dialog Baru Tentang Rasisme

Kelompok Hak-hak Sipil AS Minta Dialog Baru Tentang Rasisme

22 Lifter Berterung di Hari Keempat

22 Lifter Berterung di Hari Keempat

Korban Kebakaran di Gedung Kemenhub Termasuk Janggal

Korban Kebakaran di Gedung Kemenhub Termasuk Janggal

Walikota Manado : Tata Kelola Pemerintahan Daerah harus Semakin Partisipasif, Transparan dan Berakuntabilitas

Walikota Manado : Tata Kelola Pemerintahan Daerah harus Semakin Partisipasif, Transparan dan Berakuntabilitas

Agus Sudibyo Ingatkan Kalangan Media Massa Terapkan AKB

Agus Sudibyo Ingatkan Kalangan Media Massa Terapkan AKB

Tag

Baca Informasi Berita Aktual Dari Sumber terpercaya