Pendapatan Manchester City Capai 500 Juta Pound

ESENSINEWS.com - Jumat/14/09/2018
Pendapatan Manchester City Capai 500 Juta Pound
 - ()

Esensinews.com – Ketua Manchester City Khaldoon Al Mubarak mengatakan, klub akan “berusaha untuk mendapatkan lebih” setelah mereka mengumumkan pendapatan tahunan sebesar 500 juta pound (655 juta dolar AS) untuk pertama kalinya pada Kamis waktu setempat.

Laporan tahunan mengatakan juara Liga Inggris pada musim lalu itu telah menikmati pendapatan sebesar 500,5 juta pound – meningkat 44 persen dalam lima tahun.

Dalam Laporan itu menyoroti keuntungan selama empat tahun berturut-turut – kali ini sebesar 10,4 juta pound dengan rasio gaji terhadap pendapatan “sehat” pada 52 persen.

“Tujuan kami jelas untuk menyamai prestasi tahun lalu,” Al Mubarak, ketua City sejak klub itu dibeli Abu Dhabi United Group pada 2008, mengatakan dalam sebuah pernyataan. “Kami akan selalu berusaha untuk lebih.”

“Perjalanan kami belum lengkap dan kami memiliki lebih banyak target untuk dipenuhi.”

Menurut laporan itu, pendapatan City telah meningkat enam kali lipat dalam satu dekade terakhir, dimana mereka telah meningkat dari peringkat ke-20 menjadi posisi ke-5 dalam daftar pendapatan klub-klub Eropa.

Fasilitas klub juga telah diubah dengan fasilitas pelatihan yang lebih canggih. Di lapangan mereka juga berkembang dengan mantan pelatih Barcelona Pep Guardiola membawa City meraih gelar juara musim lalu dengan 100 poin – klub pertama yang mencapai total jumlah itu.

“Sebagian besar perkembangan yang terlihat saat ini adalah hasil dari strategi yang dibuat dengan hati-hati – yang di dalamnya evolusi organik juga telah diizinkan untuk berkembang,” kata Al Mubarak.

“Musim 2017-2018 akan dicatat lagi dalam sejarah karena sepak bola luar biasa yang kita semua saksikan. Kami dipenuhi dengan rasa bangga luar biasa melalui kerja keras Pep Guardiola, para pemain, dan staf yang bekerja tanpa lelah untuk mendukung mereka.”.

Sumber : Reuters/D011

Warning: Undefined variable $post in /home/esensinews.com/public_html/wp-content/themes/kompasX/functions.php on line 101

Warning: Attempt to read property "ID" on null in /home/esensinews.com/public_html/wp-content/themes/kompasX/functions.php on line 101

Tinggalkan Komentar

Kolom

Mungkin Anda melewatkan ini

Dua Petinju Indonesia Siap Berlaga di Babak Perempat Final

Dua Petinju Indonesia Siap Berlaga di Babak Perempat Final

15 Nama ini Berpeluang Lolos ke DPRD Sulut

15 Nama ini Berpeluang Lolos ke DPRD Sulut

Ini Perbedaan Cara Memilih Menteri Presiden Soeharto, Gus Dur dan Jokowi

Ini Perbedaan Cara Memilih Menteri Presiden Soeharto, Gus Dur dan Jokowi

Amankan Kirab Obor Asian Games, Poldasu Siapkan Ratusan Personilnya

Amankan Kirab Obor Asian Games, Poldasu Siapkan Ratusan Personilnya

Setara Ungkap Kampus-kampus Agama Cenderung Mahasiswanya Lebih Konservatif

Setara Ungkap Kampus-kampus Agama Cenderung Mahasiswanya Lebih Konservatif

Tag

Baca Informasi Berita Aktual Dari Sumber terpercaya