Wawali Minta BKMT Bersinergi dengan Program Pemkot Manado

ESENSINEWS.com - Rabu/13/10/2021
Wawali Minta BKMT Bersinergi dengan Program Pemkot Manado
 - (ESENSINEWS.com)

ESENSINEWS.com– Wakil Wali kota Manado dr. Richard Sualang minta  Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT)  kota Manado bersinergi  dengan program Pemerintah Kota Manado.

“Mari bersama sama pemkot kita bersinergi membangun kota Manado,” tutur Sualang saat membawakan sambutan mewakili walikota Manado Andrei Angouw pada pelantikan pengurus BKMT kota Manado di Àula kantor Wali Kota Selasa (12/10/2021).

Pelantikan tersebut dihadiri anggota DPRD Provinsi Hi Ayub Albugis, Habib Salim Abdulrahman Bin  Al.Jufri,  Kepala kantor Kementrian Agama Manado Irwan Musa SE, anggota DPRD Manado Boby Daud dan Nur Amalia yang juga pengurus BKMT Manado dan ketua BKMT Wilayah Dr.Mariam Lama Darise.Msi dan ketua BKMT Manado Hj. Salma.Sugeha dan pengurus BKMT lainya. Musa dalam sambutannya mengimbau BKMT bersinergi dengan program pemkot  bangun skala prioritas yang menyentuh persoalan umat. Albugis berpesan setelah dilantik jajaran pengurus harus kompak dan jangan loyo.

Sementara itu usai melantik jajaran pengurus BKMT Manado, Darise berpesan program.BKMT harus bersinergi dengan pemkot.Manado sebagai mitra Senada juga dikatakan Sugeha seraya mengapresiasi panitia kerja BKMT Manado yang sudah bekerja maksimal dalam rangka pelantikan dan Rakera tersebut.

“Terima kasih kepada Walikota Manado,wakil walikota, jajaran pembina, dewan pakar, pengarah dan pengurus serta seluruh anggota BKMT Manado yang sudah bekerja maksimal dan membantu suksesnya pelantikan dan Rakerda kemarin,” tambah ketua panitia  Araodah  Hasan Yan Sos.


Warning: Undefined variable $post in /home/esensinews.com/public_html/wp-content/themes/kompasX/functions.php on line 101

Warning: Attempt to read property "ID" on null in /home/esensinews.com/public_html/wp-content/themes/kompasX/functions.php on line 101

Tinggalkan Komentar

Kolom

Mungkin Anda melewatkan ini

Tangkal Tuduhan Pemerintah Pembohong

Tangkal Tuduhan Pemerintah Pembohong

Studi Dugaan Bukti Lab China Menciptakan Covid-19 dan Menutupinya

Studi Dugaan Bukti Lab China Menciptakan Covid-19 dan Menutupinya

PAN Merapat ke Koalisi Jokowi?

PAN Merapat ke Koalisi Jokowi?

Tata Kelolah Air Gambut Buruk, Buaya Muncul di Jalan Lintas Bono

Tata Kelolah Air Gambut Buruk, Buaya Muncul di Jalan Lintas Bono

Suasana Haru Iringi Jenasah Alm Teddy Kumaat saat Disemayamkan di Kantor DPRD Sulut

Suasana Haru Iringi Jenasah Alm Teddy Kumaat saat Disemayamkan di Kantor DPRD Sulut

Tag

Baca Informasi Berita Aktual Dari Sumber terpercaya