Rizal Ramli Tantang Prabowo-Jokowi Sikat Mafia Pangan

ESENSINEWS.com - Senin/05/11/2018
Rizal Ramli Tantang Prabowo-Jokowi Sikat Mafia Pangan
 - ()

Esensinews.com – Tantangan terbesar dari kedua calon presiden, Prabowo Subianto dan Joko Widodo yakni membasmi para mafia pangan.

Demikian tantangan dari Ekonom Senior Rizal Ramli terhadap keduanya untuk memberantas mafia pangan.

Mantan Menko Ekonomi dan Kemaritiman ini menyampaikan melalui akun Twitter-nya. Rizal mengaku telah menyampaikan tantangan itu kepada Prabowo melalui adiknya Hashim Djojohadikusumo.

“Saya tanya Mas Hashim, adiknya Prabowo, jika seandainya Prabowo menang April 2019, apakah Prabowo akan negosiasi dengan Mafia quota pangan tersebut? Mereka akan sebar uang banyak sekali. Hashim bersumpah bahwa Prabowo tidak akan kompromi dengan mafia kuota tersebut,” kata dia kepada esensinews.com Senin (5/10//2018).

Setelah mendengar jawaban dari kubu Prabowo, Rizal pun menyampaikan tantangan yang sama kepada Jokowi. Dalam cuitannya dia juga ikut mencolek akun twitter Jokowi

“Belum sempat, tapi saya juga ingin bertanya ke Mas @jokowi, apakah akan tetap membiarkan Mafia Pangan jika terpilih lagi 2019?” tanya Rizal.

Lebih lanjut dia menjelaskan, dalam keadaan tertentu seperti cuaca panas berkepanjangan, impor dibutuhkan untuk menutupi kebutuhan. Namun impor itu dilakukan untuk jangka pendek, jika tidak maka berpotensi munculnya mafia.

“Jika cuaca panas sekali, seperti El Nino, impor tidak bisa dihindarkan. Yang penting, jika betul-betul ada kelangkaan, impor boleh tapi hanya untuk jangka pendek. Tetapi impor ugal-ugalan karena kelangkaan buatan artificial scarcity adalah kejahatan. Merugikan petani, konsumen dan perekonomian negara,” ungkap dia.

 

 

 

Editor : Divon


Warning: Undefined variable $post in /home/esensinews.com/public_html/wp-content/themes/kompasX/functions.php on line 101

Warning: Attempt to read property "ID" on null in /home/esensinews.com/public_html/wp-content/themes/kompasX/functions.php on line 101

Tinggalkan Komentar

Kolom

Mungkin Anda melewatkan ini

3.567 Kasus Ditemukan Bawaslu RI pada Pilkada 2018

3.567 Kasus Ditemukan Bawaslu RI pada Pilkada 2018

Air Asia Mulai Beroperasi Lagi 8 Juni 2020

Air Asia Mulai Beroperasi Lagi 8 Juni 2020

Kwik Kian Gie Curiga Ratna Sarumpaet Dibayar Rp1.5 Triliun untuk buat Berita Hoax

Kwik Kian Gie Curiga Ratna Sarumpaet Dibayar Rp1.5 Triliun untuk buat Berita Hoax

Pria yang Viral Disebut Hamili 17 Wanita Ditangkap Warga Tangerang

Pria yang Viral Disebut Hamili 17 Wanita Ditangkap Warga Tangerang

Korupsi Rp105,83 Milyar, Mantan Kadis PU Deli Serdang Diciduk Kejari

Korupsi Rp105,83 Milyar, Mantan Kadis PU Deli Serdang Diciduk Kejari

Tag

Baca Informasi Berita Aktual Dari Sumber terpercaya