Sosiolog UI ini Sarankan Jokowi Pilih RR sebagai Cawapres

ESENSINEWS.com - Jumat/27/07/2018
Sosiolog UI ini Sarankan Jokowi Pilih RR sebagai Cawapres
 - ()

Esensinews.com – Sosiolog UI Daddy Heryono Gunawan, menyarankan Presiden Jokowi sebaiknya memilih Rizal Ramli (RR)  sebagai Cawapres 2019 di tengah memburuknya ekonomi yang sudah lampu kuning setengah merah, merosotnya daya beli rakyat dan ketidakpastian masa depan ekonomi bangsa ini.

”Sangat krusial dan strategis kalau Jokowi merekrut RR (asuhan politik Pesantren Tebu Ireng Gus Dur/jebolan ITB/Gontor/Sophia University/Boston) karena hampir pasti menang melawan pesaingnya,” kata Daddy.

”Namun, mohon maaf, kalau sampai Prabowo yang mengambil RR sebagai cawapresnya, maka Jokowi mudah dikalahkan 2019,” ujarnya.

Begitu pula para intelektual dan  tokoh masyarakat menyarankan agar Jokowi berduet dengan Rizal Ramli di Pilpres 2019 agar ekonomi bangsa bisa selamat dan bangkit lagi. Jokowi sudah mendapat dukungan penuh untuk memilih sendiri cawapresnya. Berbagai kalangan menyebut Rizal Ramli adalah kandidat terbaik sebagai cawapres Jokowi. ”Kalau Jokowi mau menang di Pilpres 2019, maka Rizal Ramli adalah cawapresnya terbaik,” kata Aris Arif Mundayat dosen Fisipol UGM/ Unhan Jakarta.

Sebelumnya, banyaknya pandangan dan masukan para tokoh masyarakat dan para elite serta kelompok-kelompok strategis dari Jakarta, Jawa, Sumatera sampai Maluku yang meminta Presiden Jokowi merekrut Rizal Ramli (RR) ke dalam pemerintahannya, dan itu menurut P Ahmad Syafii Maarif sangat bisa dipahami.

Sebagai kilas balik, di tahun lalu ada pendapat ini: Sultan Tidore Husain Syah mengajukan gagasan duet Jokowi-Rizal Ramli  dalam dialog di Maluku Utara bersama rakyat setempat, guna perbaiki ekonomi rakyat dan kondisi bangsa dewasa ini yang muram dan murung. Sementara Sekjen Seknas Nasional Relawan Jokowi Osmar Tanjung menghimbau Presiden merekrut kembali RR ke dalam pemerintahannya demi kepentingan bangsa dan negara untuk memperbaiki pertumbuhan ekonomi yang stagnan.

 

 

Tinggalkan Komentar

Kolom

Mungkin Anda melewatkan ini

Akhirnya, MK Tolak Legalkan Ojek Online sebagai Angkutan Umum

Akhirnya, MK Tolak Legalkan Ojek Online sebagai Angkutan Umum

Ini Strategi Rizal Ramli Atasi PLN yang Nyaris Bangkrut Tahun 2000

Ini Strategi Rizal Ramli Atasi PLN yang Nyaris Bangkrut Tahun 2000

Lagu Metallica Dipakai Tentara AS Bantai Milisi Taliban

Lagu Metallica Dipakai Tentara AS Bantai Milisi Taliban

Habib Salim : Organisasi MDI tak Terlibat Politik Praktis

Habib Salim : Organisasi MDI tak Terlibat Politik Praktis

Kader Berkarya Kota Depok Diduga Gelapkan Uang Perusahaan

Kader Berkarya Kota Depok Diduga Gelapkan Uang Perusahaan

Tag

Baca Informasi Berita Aktual Dari Sumber terpercaya