Satgas TMMD 102 Kepulauan Selayar Bersama Mahasiswa KKN Lakukan Pembersihan Lokasi Jalombong Tahap II

ESENSINEWS.com - Jumat/20/07/2018
Satgas TMMD 102 Kepulauan Selayar Bersama Mahasiswa KKN Lakukan Pembersihan Lokasi Jalombong Tahap II
 - ()

Esensinews.com – Kendati hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Kepulauan Selayar dan sekitarnya sejak pada hari Jum’at, (20/07) malam, namun tidak menjadi batu sandungan bagi satgas TMMD 102 Tahun 2018 untuk melakukan pembersihan lokasi pesta adat “Jalombong”.

Kedua yang rencananya akan dipusatkan di Pesisir Pantai Sangkulu-Kulu. Tim satgas TMMD 102 Kabupaten Kepulauan Selayar yang terdiri dari 70 orang mahasiswa KKN tematik Universitas Hasanuddin Makassar, anggota satuan Korem 141/Toddopuli, anggota Yonif 726/Tamalatea, anggota Yon Zipur 8/SMG, anggota Kodim 1415/Kepulauan Selayar, anggota Yonkav 10/Serbu, anggota TNI-Polri, TNI-AU dan TNI-AL, tetap antusias melakukan ekseskusi pembersihan lokasi untuk kali kedua dengan menyingkirkan dan membakar tumpukan sampah-sampah kiriman yang terbawah oleh arus gelombang laut pada musim barat lalu.

Giat pembersihan lokasi pesta jalombong dihadiri Camat Bontosikuyu, Muh. Basir, dan tim Tripika yang terdiri dari Danramil 1415/01 Bontosikuyu, Mayor Arh Ahmad Sarro, Kapolsek Bontosikuyu, AKP. Munasir, bersama segenap jajaran Babinsa, serta Bhabinkamtibmas se-Kecamatan Bontosikuyu.

Selain jajaran tim Tripika, kegiatan bakti sosial pembersihan pesta jalombong juga diikuti Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan, St. Rachma Basir, bersama anggota dan segenap jajaran staf kecamatan.

Danramil 1415/01 Bontosikuyu, Mayor Arh Ahmad Sarro menjelaskan, kegiatan pembersihan lokasi pesta Jalombong mulai dilaksanakan pada pukul 07.00-10.30 WITA, Jum’at, (20/7/2018) pagi dengan melibatkan segenap komponen terkait, termasuk warga masyarakat di wilayah Desa Harapan, Kecamatan Bontosikuyu.

Menurut Ahmad Sarro, kegiatan pembersihan ini telah dilakukan dua kali berturut-turut oleh tim Satgas TMMD 102 Kepulauan Selayar.

 

Penulis : Fadly

 

 


Warning: Undefined variable $post in /home/esensinews.com/public_html/wp-content/themes/kompasX/functions.php on line 101

Warning: Attempt to read property "ID" on null in /home/esensinews.com/public_html/wp-content/themes/kompasX/functions.php on line 101

Tinggalkan Komentar

Kolom

Mungkin Anda melewatkan ini

Mahasiswa Terpapar Ideologi Khilafah Bakal Dikeluarkan di Kampus

Mahasiswa Terpapar Ideologi Khilafah Bakal Dikeluarkan di Kampus

Pakar : Gunung Anak Krakatau sedang Memasuki Fase Baru dan Mematikan

Pakar : Gunung Anak Krakatau sedang Memasuki Fase Baru dan Mematikan

Ini Ide Brilian Emrus Sihombing Atasi Covid-19

Ini Ide Brilian Emrus Sihombing Atasi Covid-19

Dihadapan Presiden, Said Aqil Bicara Tentang Kemiskinan

Dihadapan Presiden, Said Aqil Bicara Tentang Kemiskinan

FGD Penyusunan Renja Tahun 2024 Sukses Digelar Sekretariat DPRD Sulut

FGD Penyusunan Renja Tahun 2024 Sukses Digelar Sekretariat DPRD Sulut

Tag

Baca Informasi Berita Aktual Dari Sumber terpercaya