Pasangan Sejoly (Jokowi – Jimly) Dideklarasikan

ESENSINEWS.com - Kamis/12/07/2018
Pasangan Sejoly (Jokowi – Jimly) Dideklarasikan
 - ()

Esensinews.com – Jelang pemilihan presiden (pilpres) 2019, sejumlah nama mulai bermunculan.

  • Selain Jokowi sudah ada beberapa bakal calon presiden yang sudah mendeklarasikan dirinya di antaranya, Rizal Ramli, Abraham Samad, Tuan Guru Bajang serta Jimly Ashaddiqie.
  • Relawan Setuju Jokowi-Jimly (Sejoly) sudah terbentuk dan telah mendeklarasikan dukungan kepada Jimly Asshiddiqie untuk menjadi wakil presiden mendampingi Jokowi di Pilpres 2019.
  • Acara ini digelar di Gedung Joeang 45 Jakarta, Senin (9/7/2018).

Sekjen Sejoly Fajri Safi’i mengatakan, Jimly sudah terbukti membangun karakter bangsa. Saya yakin dia mau (dicalonkan) Insya Allah.

“Rencananya nanti malam tim relawan Sejoly akan mendatangi rumah Jimly untuk meminta secara resmi agar Ketua DKPP itu bersedia dicalonkan,” kata dia seperti dikutip nusantara.co.id.

“Nanti malam kita akan datang ke rumah pak Jimly untuk meminta dia menjadi calon Wakil Presiden,” kata dia.

Disisi lain Fajri berharap agar partai pendukung Jokowi lainnya dapat mendengar deklarasi ini.

“Harapan kami partai-partai politik lain dapat mendengar aspirasi masyarakat ini untuk mengusung Jimly. Keberhasilan Jimly yang paling dapat dirasakan adalah ia telah berhasil membangun Mahkamah Konstitusi menjadi lembaga peradilan yang berwibawa dan modern,” ucapnya.

“Sosok Jimly diharapkan dapat menyeimbangi dan menyelesaikan persoalan-persoalan bangsa ini dengan merubah sikap dan mental berbangsa kita kepada politik yang etis,” jelas dia.

Tinggalkan Komentar

Kolom

Mungkin Anda melewatkan ini

Satgas TMMD 102 Kepulauan Selayar Bersama Mahasiswa KKN Lakukan Pembersihan Lokasi Jalombong Tahap II

Satgas TMMD 102 Kepulauan Selayar Bersama Mahasiswa KKN Lakukan Pembersihan Lokasi Jalombong Tahap II

Jeirry Sumampow : Politik Dua Kaki Demokrat adalah Bentuk Kebingungan

Jeirry Sumampow : Politik Dua Kaki Demokrat adalah Bentuk Kebingungan

Pecatur Israel Ditolak Bertanding, FIDE Pindahkan Pertandingan

Pecatur Israel Ditolak Bertanding, FIDE Pindahkan Pertandingan

Reformasi Uzbekistan Ala Presiden Shavkat Mirziyoyev

Reformasi Uzbekistan Ala Presiden Shavkat Mirziyoyev

Wiranto Sebut Pembakaran Bendera di Garut tidak Terlalu Besar

Wiranto Sebut Pembakaran Bendera di Garut tidak Terlalu Besar

Tag

Baca Informasi Berita Aktual Dari Sumber terpercaya