KPU Provinsi Riau telah menetapkan hasil pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan suara Pilgub Riau dari 12 kabupaten/kota Minggu (8/7/2018).
Yang mana setelah rapat pleno pasangan calon (paslon) nomor urut 1 Syamsuar-Edy Nasution ditetapkan sebagai pemenang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Riau.
Kedua pasangan ini unggul dengan meraih 799.289 suara atau meraih 38,20%. Pasangan ini unggul di sembilan daerah.
Sedangkan paslon nomor urut 4 Arsyadjuliandi Rachman-Suyatno. Mereka unggul di Kabupaten Inhu.
dengan meraup 507.187 suara (24,24%).
Selanjutnya suara terbanyak ketiga diraih
Paslon nomor urut 3, Firdaus-Rusli Effendi menempati urutan ketiga dengan 416.248 suara atau 19,89%. Pasangan ini menang di Kabupaten Kampar.
Sementara posisi terakhir ditempati paslon Lukman Edy-Hardiyanto dengan 369.802 suara atau 17,67%.
Semua anggota KPU dan Bawaslu Riau hadir dalam rapat pleno tersebut. Rapat ini mendapat pengamanan dari TNI dan Polri.
Ketuai KPU Riau Nurhamin mengatakan bahwa secara keseluruhan Pilkada di wilayahnya berjalan aman.
“Kita bersyukur bahwa proses tahapan Pilkada hingga proses penghitungan berjalan aman dan lancar,” kata dia Nurhamin.
Editor : Rezky FM